Kamis 07 Mar 2019 18:40 WIB

Libur Panjang, KBB Targetkan 15 Ribu Pengunjung

KBB menyiapkan sejumlah atraksi untuk mengisi libur panjang.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Dwi Murdaningsih
Dua bayi binturong (arctictis binturong) berumur 40 hari bersembunyi di semak-semak di kandang Binturong Kebun Binatang Bandung, Kamis (12/1).
Foto: Republika/Edi Yusuf
Dua bayi binturong (arctictis binturong) berumur 40 hari bersembunyi di semak-semak di kandang Binturong Kebun Binatang Bandung, Kamis (12/1).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kebun Bintang Bandung, masih menjadi primadona tempat rekreasi masyarakat Bandung maupun luar Kota Bandung. Oleh karena itu, menurut Humas Kebun Binatang Bandung, Sulhan Syafii, long weekend kali ini Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo menargetkan pengunjung sampai 15.500 orang.

"Kunjungan itu merupakan akumulasi jumlah mulai dari kunjungan kelompok keluarga dan group," ujar Sulhan kepada wartawan, Kamis (7/3).

Baca Juga

Sulhan mengatakan, pada Pagi Kamis (7/3) ini saja, sudah masuk 1 group dari cililin yang dibawa oleh kelompok musisi mengaji. Ia memprediksi, pada Kamis ini jumlah pengunjung 5.000,  Jumat sebanyak 1.500 pengunjung, Sabtu 3.000 dan Ahad 6.000.

"Kami juga menyiapkan beberapa hal yang menarik untuk di saksikan oleh pengunjung," katanya.

Sulhan menjelaskan, selama libur long weekend ini, Bandung Zoo menggelar berbagai acara. Misalnya, di hari Ahad ada acara feeding time untuk beberapa koleksi seperti beruang, kuda nil dan gajah. "Pada saat feeding time pengunjung bisa melihat kegiatan keeper memberikan makan tambahan kepada satwa-satwa tersebut," katanya.

Selain itu, kata dia, Bandung Zoo juga menyiapkan live music yang diisi  dari rumah musik Harry Roesli yang akan pentas di area patung. Bahkan, pada long weekend ini, show satwa akan dilakukan 2 kali. Yakni, pada pukul 10.30 dan 14.15 WIB.

"Kecuali di hari Jumat tersedia dipukul 10.30. Kami juga, menyediakan pertunjukan ketuk tilu buhun di panggung utama," katanya.

Selama long weekend ini, kata dia, pengunjung juga bisa melakukan foto-foto dengan satwa beberapa koleksi Kebun Binatang. Di antaranya, beberapa jenis burung, ular dan binturung.

"Tiket masuk Bandung Zoo tetap di angka 40.000 rupiah untuk rombongan di diskon khusus pada hari Jumat dan Sabtu dengan harga 32.000," katanya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement