Senin 06 May 2019 16:51 WIB

Indosat Ooredoo Tunjuk CEO Baru

Indosat membukukan kinerja yang baik pada kuartal I 2019

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Nidia Zuraya
Logo Indosat Ooredoo
Foto: seeklogo
Logo Indosat Ooredoo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Indosat Tbk (Indosat Ooredoo) mengumumkan perubahan jajaran pimpinan perusahaan. Ahmad Abdulaziz Al Neama telah ditunjuk sebagai Chief Executive Officer (CEO) baru Indosat Ooredoo pada tanggal 3 Mei 2019.

Ia menggantikan Chris Kanter setelah melengkapi proses formalitas yang diperlukan. Chris telah menyelesaikan masa transisi kepemimpinan sambil memulai program transformasi digital perusahaan.

Baca Juga

Komisaris Utama Indosat Ooredoo, Waleed Mohamed Ebrahim Al-Sayed menyampaikan Chris telah berhasil mencapai kinerja perusahaan yang baik di kuartal IV tahun 2018 dan kuartal I tahun 2019. Chris akan tetap menjabat sebagai Direktur Utama perusahaan sampai dengan Rapat Umum Pemegang Saham yang akan datang.

"Setelah itu, ia akan dicalonkan kembali menjadi anggota Dewan Komisaris," katanya dalam siaran pers yang diterima Republika, Senin (6/5).

Ahmad Al Neama telah bekerja di Ooredoo selama 15 tahun. Sebelumnya ia menjabat sebagai Anggota Dewan Komisaris Indosat Ooredoo dan saat ini menjabat sebagai Anggota Dewan Direksi Ooredoo Myanmar. Terakhir, ia menjabat sebagai Chief Technology & Information Officer di Ooredoo Group sejak 2017.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement