Kamis 06 Jun 2019 17:25 WIB

Latih Inter, Conte Tak Merasa Durhaka pada Juventus

Conte tak pusingkan kritik dari penggemar Juventus dan menganggapnya normal.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Yudha Manggala P Putra
Antonio Conte
Foto: EPA-EFE/ANDY RAIN
Antonio Conte

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Antonio Conte merasa tak ada yang salah dari keputusannya menjadi pelatih Inter Milan. Conte mendapat kritik pedas dari penggemar Juventus.

Sebagai salah satu legenda hidup Juve, Conte dinilai kurang pantas jadi pinangan Nerazzurri. Sebab kedua kubu memiliki rivalitas tanpa batas.

Namun, sang allenatore tak memusingkan hal tersebut. Ini adalah resiko dalam profesinya. "Sesuatu yang normal bekerja di klub yang berbeda. Saya berharap bisa membawa Inter ke tempat seharusnya," kata Conte, dikutip dari Football Italia, Kamis (6/6).

Di sisi lain, ia memahami harapan penggemar Inter. Selama delapan musim terakhir, Nerazzurri tidak mampu bersaing di level teratas.

Conte menjanjikan trofi untuk skuat biru hitam. Menurut dia, hanya dengan kerja keras, asa demikian bisa tercapai. "Saya perlu bekerja keras. Itu ada dalam DNA saya," ujar sosok yang juga pernah melatih Chelsea FC itu.

Sebelumnya fan Juventus sempat membuat petisi. Isinya mencabut nama Conte dari Allianz Stadium. Hingga kini, pihak si Nyonya Tua belum merespons hal tersebut.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement