Jumat 28 Jun 2019 06:38 WIB

Celtics Terdepan untuk Datangkan Kemba Walker

Walker bisa menjadi pengganti sepadan untuk Kyrie Irving.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Kemba Walker memasukkan bola.
Foto: AP Photo/Gerald Herbert
Kemba Walker memasukkan bola.

REPUBLIKA.CO.ID, BOSTON -- Boston Celtics telah muncul sebagai pesaing terdepan untuk mendatangkan point guard Charlotte Hornets, Kemba Walker, yang berstatus agen bebas. Karier Walker selama delapan tahun dengan Hornets tampaknya akan segera berakhir.

Dilansir dari sumber di ESPN, Jumat (28/6), klub milik dari legenda NBA Michael Jordan ini tidak lagi bertekad untuk memperpanjang kontrak Walker lebih lama karena alasan finansial. Walker dan agennya, Jeff Schwartz dari Excel Sports, diperkirakan akan terhubung dengan GM Boston Danny Ainge beberapa saat setelah agen bebas dibuka pada Ahad (30/6).

Walker, pemain tiga kali All-Star NBA, diperkirakan akan ditawari kontrak empat tahun senilai 141 juta dollar AS dari Celtics. Sumber itu mengatakan, Celtics telah menargetkan Walker, 29 tahun, sebagai prioritas nomor satu di agen bebas. Ia akan menjadi pengganti sepadan untuk Kyrie Irving yang diperkirakan berstatus agen bebas.

Walker menjalani musim terbaiknya sebagai pemain profesional pada 2018/2019 dengan rata-rata 25,8 poin tanpa melewatkan satu pun pertandingan.

Setelah musim gejolak ruang ganti sering berpusat pada ketidakpuasan Irving, Celtics mendambakan stabilitas dan kepemimpinan yang bisa dibawa Walker bersama dengan bakat All-Star di puncak kariernya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement