REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Jika selama ini pemasaran produk halal lokal dianggap kaku dan menyasar segmentasi terbatas, kini kesan tersebut justru sebaliknya. Produk halal menjadi tren tersendiri di tengah masyarakat.
Hal ini, menurut Arie Untung, berkat peran mak-mak yang ikut mempopulerkan produk halal. “Kita bisa lihat sendiri sekarang, mak-mak justru menjadi pelopor utama dalam memasarkan produk-produk halal. Apakah yang sifatnya pakaian seperti busana syar’i, makanan, ataupun obat-obatan,” terang Arie di acara ulang tahun (milad) ke-7 Halal Network International (HNI), di ICE BSD, Tangerang, Banten, Ahad (7/7).
Untuk itu, Arie sangat mendukung pemberdayaan emak-emak, terutama melalui jaringan HNI dalam memasarkan produk halal lokal. “Emak-emak dengan segala kesibukannya mengurus anak-anak, justru akan mempunyai peran besar memasarkan produk halal lokal ketika dipercaya untuk itu,” ucap artis dan presenter itu.
Arie optimistis, ke depannnya produk halal lokal semakin dipercaya di dalam negeri dan menguasai pasar internasional. “Jika kita terus fokus memasarkan produk halal lokal, saya yakin Indonesia dapat menguasai jejaring pasar internasional dalam hal produk halal,” tuturnya.