REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Arsenal segera menuntaskan kontrak senilai 72 juta pound (R 1,2 triliun) untuk Nicolas Pepe. Pemain sayap Lille ini pun sudah menjalani sesi foto dengan seragam klub berjuluk The Gunners lewat sebuah unggahan di Twitter.
Pepe sudah berada di London sejak Senin (29/7), untuk menjalani tes kesehatan di Arsenal dan menuntaskan syarat-syarat personalnya. Arsenal sukses menarik Pepe dengan mengalahkan para pesaingnya yang juga memburu pemain ini seperti Manchester United dan Paris Saint-Germain.
Belum ada konfirmasi resmi mengenai kontrak ini. Namun sebuah klip video singkat lewat Twitter viral setelah menunjukkan pemain berusia 25 tahun itu difoto mengenakan seragam Arenal. Kemungkinan besar foto ini akan digunakan untuk perkenalannya sebagai pemain baru the Gunners.
Pepe akan menjadi pemain termahal Arsenal dan menjadi rekrutan keempat The Gunners setelah Gabriel Martinelli, Dani Ceballos, dan William Saliba.
Good ebening pic.twitter.com/J31alCXpI7
— Squid Boy (@TheSquidBoyLike) July 30, 2019