REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Legenda Inter Milan, Sandro Mazzola, menyebut gaya kepemimpinan Antonio Conte mirip pelatih tersohor i Nerazzurri, Helenio Herrera. Ia pun percaya Conte dapat membangun kembali era keemasan Biru Hitam.
''Masih sulit untuk mengatakan bagaimana musim Inter akan berjalan dan masih ada yang harus dikerjakan," ucap Mazzola kepada Unione Sarda disadur Football Italia, Kamis (29/8).
Sanjungan dari legenda sekelas Mazzola bukanlah hal yang biasa. Itu terlihat dari keperkasaan Inter dalam mengamankan kemenangan besar 4-0 atas Lecce pada pekan perdana Serie A Italia 2019/2020. Berkat hasil tersebut, sementara La Beneamata bertengger di puncak klasemen. Inter Milan unggul agresivitas gol dari SS Lazio di tempat kedua.
''Saya melihat beberapa hal yang saya sukai dari Inter bersama Conte,'' sambung Mazzola.
Conte membawa semangat baru dalam sepak bola di Stadio Giuseppe Meazza. Eks pelatih Chelsea ini bahkan memiliki gaya dan pendekatan yang mengingatnya kepada juru taktik legendarsi Inter Helenio Herrera.
"Anda bisa melihat langsung dari bagimana permainan tim ini di bawah Conte. dia sangat mengingatkan saya kepada Helenio (Herrera). Gayanya, dia masuk dahulu ke dalam pikiran pemain dan menerapkannya di atas lapangan,'' kata dia.
Mazzola juga mengapresaisi penampilan penyerang anyar Inter, Romelu Lukaku. Mantan pemain Manchester United itu dinilai mampu memberikan kesan pertama yang begitu sempurna.
Herrera merupakan pelatih yang menggagaskan strategi catenaccio di sepak bola Negeri Spaghetti pada dekade 50-an. Bersama Inter Milan, Herrera telah memenangi tiga Scudetto, dua Piala Liga Champions, dan dua Piala Interkontinental (Piala Dunia Antarklub).