REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Bek Manchester United (MU) Chris Smalling akhirnya merampungkan kepindahan ke AS Roma. Smalling merapat ke klub Serie A tersebut dengan skema pinjaman selama satu musim.
Pelatih MU Ole Gunnar Soksjaer menjelaskan, keputusannya meminjamkan Smalling tersebut lantaran skuatnya kelebihan bek tengah. ''Saat ini kami punya enam bek tengah. Ini sesuatu yang mengejutkan jelang akhir bursa transfer,'' ujar Solskjaer dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (31/8).
Menurut Solskjaer, Smalling sangat menginginkan bermain di Serie A untuk mendapatkan pengalaman dan petualangan baru. Ia yakin mantan bek Fullham tersebut akan kembali dengan kualitas yang lebih baik, mengingat Roma merupakan klub besar. Apalagi, lanjut dia, tidak banyak pemain Inggris yang bisa bermain di Italia. ''Jadi saya pikir dia akan menikmatinya,'' jelas dia.
Kepindahan Smalling ini membuatnya menjadi pemain senior ketiga yang dipinjamkan untuk musim 2019/2020, setelah sebelumnya Alexis Sanchez yang pindah ke Inter Milan dan Joel Pereira yang menuju klub Skotlandia, Hearts.
Sanchez akan bermain bersama Romelu Lukaku yang pindah secara permanen ke Inter. Keduanya akan berhadapan dengan Smalling saat Roma dan Inter bertemu pad awal Desember mendatang di San Siro.