Selasa 03 Sep 2019 20:09 WIB

BUMN Siap Dukung Porwil Sumatera X

Dukungan dari BUMN dan kalangan dunia usaha sangat dibutuhkan.

Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) Kemenpora menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pendanaan Porwil Sumatera X di Bengkulu Tahun 2019, di Hotel Santika Premiere Slipi, Jakarta, Selasa (3/9).
Foto: Istimewa
Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) Kemenpora menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pendanaan Porwil Sumatera X di Bengkulu Tahun 2019, di Hotel Santika Premiere Slipi, Jakarta, Selasa (3/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kalangan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) siap mendukung dan berpartisipasi memeriahkan event olahraga. Termasuk untuk mensukseskan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera X yang akan digelar di Bengkulu, 3-9 November 2019.

Hal itu terlihat saat Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) Kemenpora menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pendanaan Porwil Sumatera X di Bengkulu Tahun 2019, di Hotel Santika Premiere Slipi, Jakarta, Selasa (3/9).

Perwakilan sejumlah BUMN yang mempunyai kantor cabang di Bengkulu, menghadiri kegiatan tersebut dan menyatakan siap membantu mensukseskan Porwil Sumatera X Tahun 2019.

Para calon mitra Sponsor yang hadir dari kalangan BUMN itu diantaranya perwakilan dari PT Pelindo II, PT Pertamina, Pusri, Hutama Karya (HK), PT PLN, Bank Mandiri, Bank BRI, Pupuk Indonesia dll. Mereka juga memberikan masukan agar proses pengelolaan dana untuk Porwil Sumatera X bisa berjalan lancar.

Direktur LPDUK Kemenpora, Agus Hardja Santana menyampaikan terima kasih atas kehadiran perwakilan BUMN dalam kegiatan ini. Dukungan dari BUMN dan kalangan dunia usaha sangat dibutuhkan karena di negara manapun, event atau pembinaan olahraga membutuhkan dana sementara anggaran dari APBN dan APBD terbatas.

“Kita sudah menandatangani kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Bengkulu terkait pengelolaan dana Porwil Sumatera X. Bengkulu sebagai tuan rumah ingin Porwil X nanti meriah, sehingga perlu dukungan dari BUMN,” kata Agus dalam rilisnya, Selasa (9/3).

Rapat Koordinasi Persiapan Pendanaan Porwil Sumatera X ini juga sebagai tindak lanjut dari surat permohonan dukungan dan audiensi yang sudah dilakukan Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah bersama Tim LPDUK kepada jajaran Direksi sejumlah BUMN di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Selain menyampaikan tugas dan pokok LPDUK sebagai lembaga yang menerapkan pola pengelolaan keuangan badan layanan umum (BLU), Agus Hardja juga menyampaikan kerjasama pengelolaan dan dan usaha olahraga yang sudah dijalankan LPDUK setelah terbentuk pada 2017.

Seperti pengelolaan dana untuk event Asian Games dan Asian Para Games 2018 serta ASEAN Schools Games 2019, juga pengelolaan dana hibah untuk membangun sarana olahraga seperti pembangunan line bowling dan venue panjat tebing di Jakabaring yang berasal dari dana CSR PT Pertamina dan PT Pusri.

“Semoga penggalangan dan pengelolaan dana untuk Porwil Suamatera X berjalan lancar dengan adanya dukungan BUMN,” ujar dia. Pada Porwil Sumatera X, LPDUK akan membantu tuan rumah khususnya dalam menyemarakkan upacara pembukaan dan penutupan.

Perwakilan dari PT Hutama Karya (HK), Izzan Z menyatakan pihaknya siap membantu Porwil Sumatera X karena event empat tahun ini tidak hanya terkait Bengkulu tapi juga seluruh Pulau Sumatera. Kebutuhan pendanaan untuk Porwil X memang tidak sedikit, tapi jika dipikul bersama tidak akan terlalu berat.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement