Selasa 29 Oct 2019 01:41 WIB

Kartu Pokemon Langka Terjual dengan Harga 2,7 Miliar

Kartu tersebut merupakan seri Pikachu Illustrator yang dibuat oleh Atsuko Nishida.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Gita Amanda
Pokemon: Detective Pikachu
Foto: dok Warner Bros
Pokemon: Detective Pikachu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah kartu Pokemon berhasil terjual dengan harga 195 ribu dolar AS atau setara dengan Rp 2,7 miliar. Dengan harga tersebut, kartu tersebut berhasil menjadi kartu Pokemon termahal yang pernah ada.

Dilansir dari CNET, kartu tersebut merupakan seri Pikachu Illustrator yang dibuat oleh Atsuko Nishida, dan diberikan kepada para pemenang kontes komik CoroCoro yang diselenggarakan di Jepang pada 1998. Saat ini diyakini hanya tersisa 10 kartu, dari 39 kartu yang dibagikan saat itu.

Baca Juga

Tiga tahun lalu, kartu serupa juga terjual melalui Heritage Auctions dengan perbedaan harga yang cukup jauh. Saat itu, kartu tersebut dilepas di angka 55 ribu dolar AS atau sekitar Rp 771 juta.

Selain itu, satu dek kartu Pokemon dari tahun 1999 juga terjual dengan harga yang tinggi beberapa waktu lalu. Dek yang berisi 103 kartu Pokemon itu dilelang dengan harga 100 ribu dolar AS atau setara Rp 1,4 miliar.

Diketahui, Pokemon merupakan salah satu waralaba dari perusahaan gim Nintendo yang diciptakan oleh Satoshi Tajiri pada 1995. Kesuksesan Pokemon di dunia gim hampir menyamai capaian dari seri Mario yang berasal dari perusahaan yang sama.

Terbaru, Nintendo akan merilis gim Pokemon Sword and Shield pada 15 November 2019. Gim tersebut dirilis eksklusif untuk konsol Nintendo Switch.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement