Jumat 01 Nov 2019 14:01 WIB

Syarief Hasan: Demokrat Belum Ada Ajakan Bertemu dari Nasdem

Terlalu dini membicarakan koalisi karena pemerintah terpilih baru berjalan saat ini.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Ratna Puspita
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan
Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan menanggapi terkait rencana pertemuan Partai Nasdem dan Partai Demokrat. Ia mengatakan, hingga saat ini belum ada ajakan bertemu dari Partai Nasdem ke Partai Demokrat.

"Belum ada, tapi komunikasi antarkader itu di DPR berjalan seperti biasa saja. Jadi, ada komunikasi yang baik," kata Syarief di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (1/4).

Baca Juga

Dia memandang komunikasi antarpimpinan partai merupakan hal yang baik. Menurut dia, semakin sering komunikasi antarpimpinan partai dilakukan, hal itu semakin bagus untuk rakyat.

Dia menegaskan, Partai Demokrat bersedia jika ada ajakan bertemu dari Partai Nasdem. "Kalau soal bergabung (koalisi) itu entar dulu. Yah kita kan bicarakan soal komunikasi. Kalau komunikasi tentunya kita welcome sekali," ungkapnya.

Ia menganggap terlalu dini membicarakan koalisi saat ini karena pemerintahan terpilih baru berjalan. "Nanti kita lihatlah kedepan," tutur wakil ketua MPR tersebut. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement