Sabtu 23 Nov 2019 20:26 WIB

Debut Mourinho, Tottenham Ungguli West Ham di Babak Pertama

Tottenham tampil impresif dengan mencatatkan keunggulan 2-0 pada babak pertama.

PEnyerang sayap Tottenham Hostpur Son Heung-Min merayakan gol ke gawang West Ham United.
Foto: AP Photo/Frank Augstein
PEnyerang sayap Tottenham Hostpur Son Heung-Min merayakan gol ke gawang West Ham United.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jose Mourinho membuat debut mengesankan bersama Tottenham Hotspur saat menghadapi West Ham United pada laga pekan ke-13 Liga Primer Inggris. Tottenham tampil impresif dengan mencatatkan keunggulan 2-0 pada babak pertama laga di Stadion London, Sabtu (23/11).

Spurs tampil menggebrak sejak awal. Memasuki menit ketiga, Spurs sudah menjebol gawang West Ham lewat Harry Kane. Namun gol dianulir karena Kane sudah terjebak offside.

Baca Juga

Pertarungan berlangsung sengit sejak itu. Tuan rumah yang berusaha menekan kesulitan menembus pertahanan ketat Spurs. Sebaliknya, Spurs beberapa kali mengancam melalui permainan kombinasi cepat yang melibatkan Kane, Son Heung-min, Dele Alli, dan Lucas Moura.

Gol yang dicari Tottenham datang pada menit ke-35. Lewat serangan cepat, Alli melepaskan operan matang kepada Son di kotak penalti. Tanpa ampun, Son melepas tendangan kaki kiri yang menjebol gawang the Hammers.

Sejak unggul, Spurs terus memberikan ancaman konstan. Sejumlah peluang tercipta dari kecepatan lini depan Spurs ditambah buruknya koordinasi pertahanan West Ham. Setelah beberapa percobaan, Spurs menggandakan keunggulan pada menit ke-43 melalui Lucas Moura.

Gol berawal dari pergerakan transisi cepat Spurs dari bertahan ke menyerang. Dele Alli yang menerima bola di sisi kanan menjaga si kulit bundar tak keluar lapangan. Sambil terbaring di lapangan setelah melepaskan sliding, ia mendorong bola ke arah Son yang berlari cepat. Bola kemudian digiring ke sisi pertahanan West Ham. Son memilih melepas bola ke tiang jauh daripada mengarahkan ke Kane. Pilihan Son jitu karena Moura dengan cermat menyambut bola lebih cepat dari jangkauan bek West Ham. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement