REPUBLIKA.CO.ID, MANILA -- Final cabang olahraga bulu tangkis beregu putra SEA Games 2019 akan berlangsung Rabu (4/12) siang. Tim bulu tangkis putra Indonesia berhadapan dengan Malaysia di Kompleks Olahraga Muntinlupa, Metro Manila, Filipina.
Sekjen Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Achmad Budiharto berharap semua wakil Merah Putih berjuang dengan gigih. Sehingga target emas di nomor beregu tersebut bisa tercapai.
"Semoga Cabor bulu tangkis ikut berkontribusi mewujudkan keinginan Presiden Jokowi finis di dua besar SEA Games 2019," kata Budiharto kepada Republika.co.id.
Setelah ini, bulu tangkis masih mempertandingkan nomor perorangan. Ia mengharapkan para atlet menyumbangkan dua hingga tiga emas di nomor individu.
PBSI menurunkan sejumlah atlet junior pada SEA Games edisi ke-30 ini. Kendati ada beberapa nama mentereng turut terlibat. Para pemain tersebut di antaranya Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.
"Tunjukkan penampilan terbaik, pantang menyerah sebelum pertandingan selesai," kata Budiharto.
Saat ini nomor beregu baru mempertemukan Jonatan Christie melawan Jia Zii Lee. Sebelumnya pada Selasa (3/12), tim putri juga bertanding di final.
Sayang, Gregoria Mariska Tunjung dan rekan-rekan ditaklukkan Thailand 1-3. "Kita belum menjadi yang terkuat di Asia Tenggara. Tapi hasil sebagai runner-up patut disyukuri ya," tutur Budiharto.