Selasa 31 Dec 2019 07:27 WIB

Alasan Mengapa Manusia Cenderung Ingin Hidup Enak

Ingin hidup enak terjadi dan dibudayakan sejak manusia lahir.

Rep: Imas Damayanti/ Red: Ani Nursalikah
Alasan Mengapa Manusia Cenderung Ingin Hidup Enak.
Foto: Antara Foto
Alasan Mengapa Manusia Cenderung Ingin Hidup Enak.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam hidup sesungguhnya terdapat alasan dasar mengapa manusia kerap ingin menjalani hidup yang enak. Hal ini tanpa disadari telah terjadi dan dibudayakan sejak manusia itu lahir.

Umumnya bayi yang lahir ke dunia akan diiringi oleh tangis. Tangisan tersebut merupakan tanda si bayi memulai hidup dengan normal. Tangis tersebut merupakan respons pertama bayi ketika harus beradaptasi dari dunia rahim yang aman dan terjamin segala keperluannya, ke situasi yang lain di dunia bumi dengan segala kebisingan suara, polusi, dan lain sebagainya.

Baca Juga

Dalam buku Mendirikan Shalat yang Khusyuk karya Mawardi Labay el-Sulthani dijelaskan, dalam perjalanannya, sang bayi terus berkembang seiring dengan perubahan situasi yang ada. Sementara itu, orang tua atau orang-orang yang berada di sekitarnya kerap berusaha memanjakan atau minimal memenuhi kebutuhan si bayi.

Misalnya, ketika si bayi menangis kedinginan maka orang tua akan memberikan selimut, ketika menangis kelaparan maka orang tua akan memberikan bayinya susu, dan lain sebagainya. Dengan selalu terpenuhi semua kebutuhannya itu, maka si bayi makin terbiasa hidup dengan menerima pemberian tanpa susah payah.

Maka sedikit banyak ketika si bayi beranjak dewasa, kecenderungan sikap ingin hidup yang enaknya saja mulai terjadi. Apabila tertimpa kesulitan, manusia umumnya akan berkeluh kesah, mengeluh, dan tak sedikit yang menghindar dari masalah yang dihadapi.

Namun, kecenderungan hidup enak yang membawa pada sikap-sikap negatif tersebut bisa saja ditangkal. Misalnya, manusia juga perlu mengisi hari-harinya dengan senyuman dan tawa apabila permasalahan tengah melanda.

Meski begitu, tertawa pun tak luput dari aturan-aturan yang disyariatkan agama. Seperti anjuran untuk tidak tertawa karena menghina dan merendahkan seseorang atau sesuatu. Kecenderungan hidup enak bisa saja dimaknai positif asalkan tak menggadaikan nilai-nilai dan merugikan diri serta hidup orang lain.

Menjalani hidup dengan gembira meski masalah tengah berlangsung, merupakan salah satu ikhtiar manusia dalam mensyukuri takdir dan kodrat-Nya. Apalagi dengan menebarkan kebaikan serta kegembiraan kepada orang lain juga dianjurkan agama.

Rasulullah SAW dalam hadits shahih bersabda: “Idkhali sururi sadaqatun”. Artinya “Memberi kegembiraan kepada orang lain merupakan sedekah”.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement