REPUBLIKA.CO.ID, PURBALINGGA -- Kelompok komunitas sastra di Purbalinga, Jawa Tengah, kembali menggelar kegiatan. Para sastrawan yang tergabung dalam Komunitas Teater Sastra Perwira (Katasapa) Purbalingga, kali ini mengundang para penyair Purbalingga untuk menulis buku antologi puisi.
Sekretaris Katasapa, Agustav Triono, mengatakan hingga saat ini, sepengetahuannya, belum ada antologi puisi yang khusus menampung hasil karya sastra penyair Purbalingga. ''Kebanyakan ikut dengan kabupaten lain bahkan beberapa penyair juga sering ikut antologi nasional,'' jelasnya.
Menurutnya, adanya buku antologi puisi karya sastrawan Purbalingga ini, akan meneguhkan posisi penyair Purbalingga dalam khasanah sastrawan nasional. ''Paling tidak, kita bisa memberikan sumbangan penting bagi sastra Indonesia,'' katanya.
Dia menyebutkan, buku antologi puisi yang akan diterbitkan mengangkat tema 'Purbalingga Kita'. Tema itu bisa ditafsirkan seluas mungkin dalam karya puisi, memandang Purbalingga dari berbagai sisi baik sosial, budaya, alam, wisata, dan lainnya.
''Antologi ini terbuka bagi seluruh warga Purbalingga, baik itu yang tinggal dan berdomisili di Purbalingga atau kelahiran Purbalingga namun tinggal di luar kota, tanpa batasan umur. Yang jelas, puisi yang dibuat harus merupakan karya asli, bukan plagiat atau saduran,'' katanya.
Disebutkan, masyarakat yang ingin karya puisinya dimuat dalam buku antologi, bisa dikirim ke alamat email [email protected] paling lambat 29 Februari 2020. Selain mengirimkan puisi, peserta wajib melampirkan biodata singkat berbentuk narasi.
''Puisi yang dikirim boleh yang pernah dimuat media massa tapi belum dibukukan. Puisi akan diseleksi oleh tim kurator, untuk memeriksa kesesuaian tema dan komposisi puisi," ujar dia.