Selasa 18 Feb 2020 07:53 WIB

Simeone Cuek dengan Performa Luar Biasa Liverpool

Simeone bisa bernafas lega karena strikernya, Diego Costa, sudah bisa diturunkan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.
Foto: EPA-EFE/Sebastian Mariscal
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Atletico Madrid akan menjamu Liverpool pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, di Wanda Metropolitano, Rabu (19/2) dini hari WIB. Ini akan menjadi tantangan berat bagi tuan rumah karena penampilan Liverpool yang belum terkalahkan di Liga Primer Inggris.

Pelatih Atletico, Diego Simeone, tak peduli dengan kondisi Liverpool saat ini. Skuatnya justru merasa optimistis dan termotivasi untuk mengalahkan juara bertahan.

Baca Juga

"Stadion ini akan penuh sesak dan kami memiliki pemain berkualitas," kata Simeone dalam konferensi pers jelang laga dilansir dari Marca, Selasa (18/2).

Simeone juga tidak keberatan jika orang-orang memperkirakan anak asuhnya akan memenangkan pertandingan. Namun yang terpenting adalah bagaimana melihat situasi ketika pertandingan berlangsung.

Pelatih asal Argentina itu mengaku sudah menganalisis kekuatan lawan. Kendati demikian apapun bisa terjadi dalam sebuah pertandingan besar.

Menjamu Liverpool, Simeone bisa bernafas lega karena strikernya, Diego Costa, sudah bisa diturunkan setelah absen karena cedera sejak November tahun lalu. Costa sudah ikut berlatih dan termotivasi untuk segera merumput.

Karena itu, Costa juga diikutsertakan dalam daftar skuat melawan the Reds. Ada kemungkinan mantan pemain Chelsea itu bisa diturunkan untuk menjebol gawang Liverpool.

Simeone juga memuji pelatih Liverpool, Juergen Klopp. Menurut dia, Klopp melakukan pekerjaannya dengan baik. "Saya ingat tim Borussia Dortmund-nya dan sekarang ada Liverpool ini," jelasnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement