REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Pemkab Sleman menyerahkan santunan kepada para korban pohon tumbang yang beberapa waktu lalu terjadi di Jalan Wates Kilometer Empat. Santunan diserahkan Bupati Sleman, Sri Purnomo, di dua tempat berbeda.
Pertama dilakukan di Kantor Bupati Sleman ketiga orang korban luka-luka. Ada Vicky Septian dari Kecamatan Sedayu Rp 3,1 juta, Erwin Kurniawan dan Naufal Azka dari Kecamatan Gamping menerima Rp 2,7 juta dan Rp 3,4 juta.
Kemudian, santunan dilakukan di Jogja International Hospital (JIH) kepada pasangan suami-istri Endi Yogananta dan Israni Silvia yang kehilangan bayi mereka karena musibah tersebut. Diberikan santunan senilai Rp 73.280.000.
"Santunan yang diserahkan merupakan penggalangan dana yang terkumpul dari Pemkab Sleman, Baznas Kabupaten Sleman, TRC Gamping, CSR PDAM Kabupaten Sleman dan CSR Bank Sleman," kata Sri, Jumat (21/2).
Sri turut menyampaikan keprihatinan atas musibah yang menimpa mereka. Dia menekankan, bantuan ini merupakan wujud kepedulian sosial yang diharapkan bisa meringankan beban korban, dan berharap yang dirawat dapat segera pulih.
"Kami sangat prihatin dan berduka dengan musibah ini karena tentu kita semua tidak mengharapkannya. Semoga sedikit bantuan ini dapat menjadi solidaritas untuk meringankan beban korban," ujar Sri.
Salah satu korban, Erwin Kurniawan mengungkapkan, saat kejadian ia dan istri bersama Naufal yang merupakan anaknya, sedang berboncengan motor. Mereka hendak pulang ke rumah, dan berhenti ketika lampu merah.
Saat itu, lanjut Erwin, tiba-tiba pohon besar tumbang dan menimpa beberapa pengendara motor. Walau masih sangat terpukul atas kejadian itu, dia mengaku, berterima kasih atas santunan yang diberikan kepada keluarganya tersebut.
"Alhamdulillah atas bantuan yang diberikan oleh Pemkab Sleman ini, semoga semua dapat membaik dan sehat seperti sediakala," ujar Erwin.