Sabtu 21 Mar 2020 11:15 WIB

Barcelona Pertimbangkan Pangkas Gaji Akibat Corona

Langkah ini diambil Barcelona sebagai respons efek ekonomi pandemi virus corona.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Israr Itah
Pemain-pemain Barcelona (ilustrasi). Manajemen Barcelona mempertimbangkan pengurangan gaji pemain dan staf.
Foto: Alberto Estevez/EPA EFE
Pemain-pemain Barcelona (ilustrasi). Manajemen Barcelona mempertimbangkan pengurangan gaji pemain dan staf.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Klub La Liga Barcelona dilaporkan mempertimbangkan opsi pengurangan gaji bagi para pemain dan staf. Langkah ini diambil Barcelona sebagai respons efek ekonomi pandemi virus corona.

Dilansir dari Mundo Deportivo pada Sabtu (21/3), kasus virus corona yang berasal dari Wuhan, China, tiba di Benua Biru sekitar Maret. Dampaknya, musim kompetisi sepak bola, termasuk La Liga wajib ditunda agar memangkas penyebaran corona.

Baca Juga

Diperkirakan kompetisi La Liga kembali bergulir pada awal April. Itu pun dengan asumsi kasus corona menurun. Untuk sementara ini, Barcelona menutup fasilitas latihan dan aktivitas klub seperti halnya klub lain di Spanyol.

Para petinggi La Blaugrana sudah mengadakan rangkaian rapat jarak jauh selama beberapa hari terakhir. Tujuannya menilai situasi terkini dan menyiapkan langkah penanggulangannya.

Seiring rangkaian rapat yang masih berjalan, nampakny belum ada keputusan final. Hanya, ada laporan muncuk yang menyebutkan salah satu opsi ialah memotong gaji pemain dan staf.

Pemotongan gaji dianggap opsi yang wajar mengingat tak adanya pemasukan klub selama penundaan kompetisi. Asumsinya, tanpa pertandingan maka pemasukan dari penjualan tiket dan hak siar sama dengan nol. Padahal klub terus dihadapkan dengan pengeluaran tiap bulannya.

Rencananya, pekan depan manajemen La Liga mengumumkan kelanjutan kompetisi. 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement