REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Martin Braithwaite mengatakan, orang-orang sekarang memandangnya secara berbeda ketika ia bermain untuk Barcelona. Pemain depan Denmark itu mengakui hidupnya telah berubah secara signifikan sejak bergabung dengan raksasa La Liga itu.
"Banyak hal berubah karena sekarang aku berada di klub terbesar di dunia sehingga orang-orang melihat Anda secara berbeda dan lebih mengenali Anda karena wajah Anda semakin familiar," kata Braithwaite kepada Goal pada Senin (8/6).
Braithwaite bergabung dengan Barcelona dari Leganes pada Februari melalui transfer darurat. Sebab, Blaugrana sangat membutuhkan pemain depan karena penyerang mereka cedera serius dan harus menepi cukup lama.
Braithwaite sempat tampil di tiga pertandingan untuk Barca sebelum La Liga ditangguhkan karena pandemi Covid-19. Sebelumnya, ia mencetak delapan gol dalam 24 pertandingan untuk Leganes sebelum pindah.
Penyerang berusia 29 tahun tersebut menganggap kepindahannya ke Barcelona dianggap sebagai momen penentu dalam kariernya sejauh ini. Ia menilai kepindahan tersebut memiliki dampak besar bagi hidupnya di luar lapangan.
"Aku merasa sangat bangga dan memuji diriku. Aku berkata pada diri sendiri bahwa kerja keras itu membuahkan hasil dan itu memberiku motivasi lebih untuk mendorong batas dalam karierku."
Meski ada perubahan di luar lapangan, ia menegaskan, pada akhirnya sepak bola tetaplah sepak bola.
Barcelona akan menghadapi bekas klub Braithwaite, Leganes pada 17 Juni WIB dalam pertandingan kedua klub setelah kompetisi La Liga dilanjutkan kembali.
Barca berada di posisi teratas klasemen liga Spanyol dan hanya terpaut dua poin dari runner-up Real Madrid. Sedangkan Leganes duduk di peringkat 19, terpaut tiga poin dari posisi 17 Celta Vigo.