Ahad 09 Aug 2020 02:08 WIB

Pangdam Hasanuddin Beri Sembako ke Warga Pesisir

Pangdam Hasanuddin beri ratusan paket sembako kepada warga pesisir suku Bajo

Red: Esthi Maharani
Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen Andi Sumangerukka.
Foto: @kodamhasanuddin
Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen Andi Sumangerukka.

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI - Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka memberikan bantuan ratusan paket sembako kepada warga pesisir suku Bajo di Kampung Nelayan, Petoaha, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kepala Penerangan Korem 143/Haluoleo, Mayor Arm Sumarsono mengatakan bantuan yang disalurkan untuk warga di Kecamatan Nambo tersebut, merupakan bentuk kepedulian Pangdam XIV/Hsn kepada warga suku Bajo yang terdampak pandemi Covid-19.

"Mengetahui kondisi warga kampung nelayan Kendari yang terdampak pandemi Covid-19, Pangdam XIV/Hsn Mayjen TNI Andi Sumangerukka sangat peduli dengan membagikan paket sembako kepada warga yang mayoritas dari suku Bajo tersebut," kata Kapenrem, Sabtu (8/8)

Sumarsono mengatakan bantuan paket sembako sebanyak 200 paket tersebut diserahkan dengan menyambangi rumah warga guna mengantisipasi dan menerapkan protokol kesehatan dan dipimpin Danramil Soropia, Kapten Cba Leonardin.