Kamis 17 Sep 2020 15:42 WIB

Infeksi Covid-19 Global Diperkirakan 30 Juta Kasus Hari Ini

India menjadi pusat penyebaran baru Covid-19

Red: Nur Aini
 Orang-orang menunggu dalam antrian untuk mendaftarkan nama mereka agar sampel usap hidung mereka diambil untuk menguji COVID-19 di Jammu, India, Selasa, 15 September 2020. India mengkonfirmasi lebih dari 83.000 kasus virus korona baru pada hari Selasa, sehingga total beban kasusnya menjadi hampir 5 juta.
Foto: AP/Channi Anand
Orang-orang menunggu dalam antrian untuk mendaftarkan nama mereka agar sampel usap hidung mereka diambil untuk menguji COVID-19 di Jammu, India, Selasa, 15 September 2020. India mengkonfirmasi lebih dari 83.000 kasus virus korona baru pada hari Selasa, sehingga total beban kasusnya menjadi hampir 5 juta.

REPUBLIKA.CO.ID, SYDNEY -- Kasus virus corona global diperkirakan akan melewati angka 30 juta pada Kamis (17/9), menurut Reuters, di tengah pandemi yang belum menunjukkan tanda-tanda pelambatan.

India secara jelas menjadi fokus sebagai pusat penyebaran virus terbaru, meskipun gabungan jumlah kasus dari Amerika Utara dan Selatan menyumbang hampir setengah dari kasus global. Jumlah kasus baru harian di level global mencapai tingkat rekor dalam beberapa hari terakhir dan kematian mendekati 1 juta, saat perlombaan internasional untuk mengembangkan dan memasarkan vaksin memanas.

Baca Juga

Jumlah resmi kasus virus corona global sekarang lebih dari lima kali lipat jumlah penyakit influenza parah yang tercatat setiap tahun, menurut data Organisasi Kesehatan Dunia. Di seluruh dunia, terdapat hampir 1 juta kematian, yang dianggap sebagai indikator yang terlambat mengingat masa inkubasi virus selama dua minggu. Angka itu telah melampaui kisaran atas 290.000 hingga 650.000 kematian tahunan yang terkait dengan influenza.

India pada Rabu menjadi negara kedua di dunia, setelah Amerika Serikat, yang mencatat lebih dari 5 juta kasus. Negara Asia Selatan yang merupakan negara terpadat kedua di dunia itu telah melaporkan lebih banyak kasus harian baru daripada Amerika Serikat sejak pertengahan Agustus dan menyumbang lebih dari 16 persen kasus global yang diketahui.

Amerika Serikat menyumbang sekitar 20 persen dari semua kasus global, meskipun hanya memiliki 4 persen dari total populasi dunia. Brazil, negara terparah ketiga, menyumbang sekitar 15 persen dari kasus global. Perlu waktu 18 hari untuk kasus global melonjak dari 25 juta menjadi lebih dari 30 juta. Butuh waktu 20 hari bagi dunia untuk berubah dari 20 juta menjadi 25 juta dan 19 hari untuk jumlah kasus melonjak dari 15 juta menjadi 20 juta.

Kasus harian baru di tingkat global melambat, mencerminkan kemajuan dalam pengendalian penyakit di banyak negara, meskipun ada beberapa lonjakan besar. Pakar kesehatan menekankan bahwa data resmi hampir pasti tidak mencakup jumlah kasus seluruhnya, baik infeksi maupun kematian, terutama di negara-negara dengan kapasitas pengujian terbatas.

Perlombaan untuk mengembangkan dan memasarkan vaksin virus corona baru semakin heboh dalam beberapa pekan terakhir dengan sekitar 200 kandidat dalam pengembangan secara global. Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan negaranya dapat memiliki vaksin yang siap untuk didistribusikan sebelum pemilu AS pada 3 November. Sementara, seorang pejabat kesehatan China minggu ini mengatakan China mungkin memiliki vaksin yang siap untuk digunakan publik pada awal November.

Pandemi corona masih jauh dari flu Spanyol 1918, yang menginfeksi sekitar 500 juta orang, menewaskan setidaknya 10 persen dari mereka. Namun, para ahli khawatir data yang tersedia meremehkan dampak sebenarnya dari pandemi.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement