Jumat 18 Sep 2020 15:43 WIB

Kiper Ini Tak Boleh Gabung ke Arsenal, Alasannya?

tawaran 10 juta poundsterling dari Arsenal telah ditolak oleh klub Championship.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Muhammad Akbar
David Raya
Foto: www.brentfordfc.com
David Raya

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON  -- Brentford sedang tidak berminat untuk menjual kiper David Raya ke Arsenal.

The Guardian melaporkan klub Championship telah menolak beberapa tawaran dari The Gunners untuk menghentikan mereka, demikian mengutip dari Tribal Football, Jumat (18/9).

Arsenal tengah membutuhkan kiper cadangan baru untuk mendampingi Bernd Leno, dan mereka telah mengidentifikasi David Raya sebagai target utama setelah tampil impresif bersama Brentford.

David Raya diproyeksikan untuk mengisi posisi Emiliano Martinez yang telah pergi ke Aston Villa. Tetapi sumber mengatakan bahwa tawaran 10 juta poundsterling dari Arsenal telah ditolak oleh The Bees.

Tidak mungkin The Gunners akan membayar lebih banyak untuk cadangan, mengingat mereka hanya mendapat sekitar 20 juta poundsterling dari hasil penjualan Martinez. Selain itu mereka juga membutuhkan penguatan di posisi lain.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement