Kamis 24 Sep 2020 17:04 WIB

Luis Suarez akan Terima 9 Juta Euro Per Tahun di Atletico

Keluarnya Morata dari Atletico membuat Suarez mudah untuk bergabung.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Luis Suarez
Foto: EPA-EFE/JAVIER ETXEZARRETA
Luis Suarez

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atletico Madrid resmi mengumumkan penandatanganan Luis Suarez dari Barcelona dengan status bebas transfer. Mengutip dari Marca, Kamis (24/9), striker tersebut mencapai kesepakatan dengan klub Katalan untuk membatalkan tahun terakhir kontraknya, yang memungkinkannya menandatangani kontrak dua tahun di Estadio Wanda Metropolitano.

Suarez akan mendapatkan sembilan juta euro setelah pajak per tahun di Atletico. Ia akan bekerja di bawah juru taktik Los Rojiblancos, Diego Simeone.

Transfer tersebut dilakukan setelah Juventus menolak kesempatan untuk merekrut pemain Uruguay itu. Juve lebih memilih untuk menggaet Alvaro Morata dengan status pinjaman. Keluarnya Morata dari Atletico pun memungkinkan Suarez bergabung.

Suarez bergabung dengan Barcelona sejak 2014 dari Liverpool. Ia telah mencetak 198 gol dalam 283 penampilan.

Suarez telah memenangkan empat gelar La Liga Spanyol, satu Liga Champions, empat gelar Copa del Rey, satu Piala Super UEFA, dua gelar Supercopa de Espana, dan satu Piala Dunia Antarklub, serta satu trofi Pichichi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement