Kamis 01 Oct 2020 11:53 WIB

Jepang Siapkan Misi Lain Usai Bawa Sampel Asteroid ke Bumi

Pesawat Hayabusa2 akan mengamati asteroid lain setelah bawa sampel asteroid Ryugu.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Dwi Murdaningsih
Gambar detail permukaan asteroid Ryugu.
Foto: jaxa
Gambar detail permukaan asteroid Ryugu.

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Pesawat ruang angkasa Jepang Hayabusa2 saat ini sedang melakukan perjalanan pulang-pergi dari asteroid Ryugu. Hayabusa2 membawa potongan-potongan batu luar angkasa kembali ke Bumi.

Setelah mengantarkan sampel yang berharga, Hayabusa2 akan berayun kembali ke luar angkasa untuk mengunjungi tujuan berbatu lainnya.

Baca Juga

"Setelah Hayabusa2 mengirimkan sampel asteroid Ryugu ke Bumi pada bulan Desember, pesawat akan berangkat menuju target asteroid baru: 1998 KY26," kata Badan Eksplorasi Dirgantara Jepang (JAXA) dilansir di Space, Kamis (1/10).  

Pesawat ruang angkasa itu akan mencapai asteroid baru pada tahun 2031. Hayabusa2 mencapai asteroid Ryugu pada Juni 2018 dan menghabiskan lebih dari setahun mempelajari batuan luar angkasa.