Sabtu 03 Oct 2020 00:13 WIB

Mantan Rektor Unand Musliar Kasim Positif Covid-19

Musliar tetap menjalani proses penyembuhan dengan isolasi di RS walaupun dia OTG.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andi Nur Aminah
 Musliar Kasim
Foto: Republika/Wihdan
Musliar Kasim

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Mantan Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan juga mantan Rektor Universitas Andalas Musliar Kasim diinformasikan positif tertular covid-19. Hal ini dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumatera Barat Jasman Rizal pada Jumat (2/10).

“Mari kita doakan, semoga Prof Musliar Kasim segera disembuhkan Allah SWT dari infeksi Covid-19. Beliau dinyatakan positif setelah keluar hasil dari Lab FK Unand tadi pagi,” kata Jasman.

Baca Juga

Jasman menyebut pria asal Padang Ganting, Kabupaten Tanah Datar tersebut positif Covid-19 dengan kategori orang tanpa gejala (OTG). Walau begitu Musliar tetap menjalani proses penyembuhan dengan isolasi di Rumah Sakit Unand. Jasman berharap tokoh dunia pendidikan asal Sumbar tersebut segera sembuh dan dapat beraktivitas kembali seperti biasa. “Kondisi beliau baik-baik saja dan sudah diisolasi di RS Unand,” ucap Jasman.

Kemarin diinformasi terdapat 213 orang warga Sumbar dinyatakan positif covid-19. Total kasus positif covid-19 di Sumbar sampai sekarang sudah 6.681 orang. Dengan rincian pasien yang dirawat Ddi berbagai rumah sakit 347 orang,  isolasi mandiri 2.508 orang, isolasi di daerah 156 orang, isolasi BPSDM 70 orang, isolasi di PPSDM 40 orang, meninggal dunia 136 orang dan sudah sembuh 3.424 orang. 

213 orang yang kemarin dinyatakan positif Covid-19 berasal dari Kota Padang 105 orang, Kota Padang panjang 14 orang, Kota Bukittinggi 12 orang, Kota Sawahlunto empat orang, Kota Payakumbuh enam orang, Kota Pariaman tiga orang, Kabupaten Padang Pariaman enam orang, Kabupaten Agam 34 orang, Kabupaten Dharmasraya 14 orang, Kabupaten Tanah Datar dua orang, Kabupaten Kepulauan Mentawai dua orang, Kabupaten Pasaman Barat satu orang. Kemudia di Kabupaten Solok Selatan empat orang, Kabupaten Limapuluh Kota dua orang, Kabupaten Sijunjung dua orang, dan Kabupaten Pesisir Selatan dua orang.

Kemarin di Sumbar juga ada konfirmasi pasien sembuh sebanyak 132 orang. Dengan rincian dari Kota Padang 55 orang, Kota Payakumbuh 11 orang, Kota Sawahlunto delapan orang, Kota Padang Panjang tujuh orang. Selain itu juga ada dari Kota Bukittinggi lima orang, Kota Pariaman emoat orang, Kabupaten Limapuluh Kota dua orang, Kabupaten Sijunjung 6 orang, Kabupaten Solok 1 orang, Kabupaten Pesisir Selatan 8 orang, Kabupaten Tanah Datar satu orang,Kabupaten Agam dua orang, dan Kabupaten Padang Pariaman 22 orang

“Meninggal dunia juga bertambah lima orang yaitu dari Kota Padang tiga orang, Kabupaten Pasaman satu orang, dan Kabupaten Sijunjuang satu orang,” ujar Jasman.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement