Ahad 04 Oct 2020 01:37 WIB

Moreno Paksa City Bermain Imbang

posisi City kian terlempar ke urutan sepuluh klasemen sementara

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Manchester City manager Pep Guardiola reacts, as play resumes behind closed doors following the outbreak of the coronavirus disease (COVID-19).
Foto: REUTERS/Peter Powell/Pool
Manchester City manager Pep Guardiola reacts, as play resumes behind closed doors following the outbreak of the coronavirus disease (COVID-19).

REPUBLIKA.CO.ID, LEEDS — Manchester City ditahan imbang Leeds United 1-1, dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Ahad (4/10) dini hari WIB di Stadion Elland Road.

Dalam laga ini, City sebenarnya sempat unggul lebih dulu di babak pertama lewat gol dari Raheem Sterling. Namun tim tuan rumah mampu menyamakan kedudukan di babak kedua melalui gol Rodrigo Moreno.

Dengan hasil imbang ini, posisi City kian terlempar ke urutan sepuluh klasemen sementara. Dari tiga laga yang telah dijalaninya, City baru mengoleksi empat angka. Sebaliknya, Leeds menyodok ke peringkat lima dengan selisih tiga angka lebih baik dari City.

Jalannya pertandingan

City hampir membuka gol saat laga baru berjalan dua menit, jika saja tendangan bebas Kevin de Bruyne tak membentur tiang gawang. Leeds gagal memanfaatkan peluang untuk unggul lebih dulu, setelah Alioski tak mampu memaksimalkan umpan Ayling karena sundulannya masih terlalu tinggi, dengan posisi yang sangat ideal.

Skuat asuhan Pep Guardiola itu pun akhirnya mencetak gol pada menit 16. Aksi Raheem Sterling dari sisi kanan pertahanan Leeds, membuatnya mengelabui sejumlah bek Leeds, dan diakhir dengan tendangan kaki kanan terarah.

Leeds nyaris saja menyamakan kedudukan di menit 36. Namun, Dallas yang sudah satu lawan satu dengan Ederson gagal memanfaatkan peluang emas tersebut. Ederson kembali melakukan penyelamatan gemilang, saat menahan tendangan Ayling yang mampu memanfaatkan kesalahan Benjamin Mendy. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Leeds tampil lebih agresif. Terbukti, menit 58 skuat asuhan Marcelo Bielsa itu mampu menyamakan kedudukan lewat gol Rodrigo. Berawal dari tendangan pojok, Ederson gagal menangkap bola dengan baik, sehingga mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Rodrigo.

Rodrigo kembali memberikan ancaman buat City. Namun, sundulannya pada menit 68 masih ditepis Ederson dan bola membentur mistar gawang. Skor 1-1 pun bertahan hingga laga usai.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement