Selasa 20 Oct 2020 19:03 WIB

Dewi Perssik Belajar Menyelam, Ada Apa?

Dewi mengaku akan memberikan penampilan unik dengan menari di dalam air

Artis Dewi Perssik
Foto: Instagram Dewi Perssik
Artis Dewi Perssik

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada persiapan khusus yang sedang dijalani oleh pesinetron dan penyanyi Dewi Perssik. 

Belakangan ini, ia mengaku sedang berlatih belajar menyelam di kedalaman 16 meter di sebuah kolam yang ada di wilayah Jakarta Timur. Ada apa gerangan sampai harus belajar menyelam?

"Aku sedang mempersiapkan untuk acara di MNCTV ke-29 dengan melakukan penyelaman di kolam sedalam 16 meter karena akan ada treatment underwater," katanya dalam keterangan kepada Republika.co.id di Jakarta, Selasa (20/10).

Dewi mengaku akan memberikan penampilan unik dengan menari di dalam air yang akan memberikan suguhan yang berbeda. Ia pun mengaku biasanya berenang itu pada kedalaman maksimal 3 meter saja.

“Aku tidak menyangka bisa lakukan ini semua dengan baik. Aku lakukan ini untuk memberikan yang unik dan beda dari yang lain untuk pemirsa setia MNCTV di hari ulang tahunnya," ujarnya.

Selain persiapan treatment under water, Dewi mengatakan terus menjalani latihan vocal yang stabil dan energik. Ia ingin penampilannya nanti bisa terlihat sempurna dan tidak ada kesalahan sedikitpun.

“Nanti juga ada kostum yang spektakuler dari designer international dengan tema the Queen, pokoknya semuanya penuh kejutan nantinya," katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement