Kamis 12 Nov 2020 19:32 WIB

Ayah Messi Bantah Menjalin Pembicaraan dengan PSG

Messi menyatakan keinginannya meninggalkan Blaugrana pada musim panas ini

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Muhammad Akbar
Lionel Messi menyumbang satu gol saat Barcelona mengalahkan Juventus di Turin.
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Lionel Messi menyumbang satu gol saat Barcelona mengalahkan Juventus di Turin.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA — Ayah Lionel Messi Jorge Messi membantah menjalin hubungan dengan Paris Saint-Germain (PSG).

ESPN melaporkan sebagaimana dikutip dari Tribalfootball, Kamis (12/11) mengeklaim PSG sedang dalam pembicaraan dengan Messi terkait kemungkinan hengkang dari Barcelona musim panas mendatang.

Messi menyatakan keinginannya meninggalkan Blaugrana pada musim panas ini dengan mengirim permohonan agar klub mengaktifkan klausul yang tertera dalam kontrak bahwa dirinya bisa hengkang kapan saja setiap akhir musim.

Berita tersebut menghiasi pemberitaan sejumlah media di dunia. Pemain Internasional Argentina itu secara terbuka menyatakan ingin mencari petualangan baru setelah berselisih dengan Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu.