REPUBLIKA.CO.ID, PORTIMAO -- Pembalap MotoGP tim LCR Honda, Cal Crutchlow menyatakan, tak akan menyerah meski tidak tampil impresif sepanjang musim 2020. Ia mengaku bahagia, meski tidak akan balapan di MotoGP musim depan.
Meski demikian, Crutchlow merupakan salah satu peserta yang berhasil menyelesaikan balapan tanpa kendala. Ia tak mempersoalkan dirinya yang hanya bertengger di posisi 18 klasemen akhir.
"Saya kecewa karena penampilan saya, padahal sebenarnya bisa lebih baik. Tapi, saya tidak pernah menyerah dan saya terima hasilnya seperti apa," kata Crutchlow seperti dilansir Crash, Selasa (24/11).
Pembalap yang mencatat 19 podium dan tiga juara seri balap itu mengaku bahagia telah menyelesaikan satu musim kompetisi.
Ia menyampaikan, sudah berusaha semaksimal mungkin. Crutchlow bangga bisa bersaing dengan peserta lain yang menurutnya hebat.
"Saya senang menyelesaian balapan karena saya memulai karier dengan kecelakaan!" jelas Crutchlow. "Ini merupakan momen emosional karena saya harus berhenti. Tapi saya sudah memberikan segalanya untuk balapan. Hanya itu yang bisa saya persembahkan."