Sabtu 05 Dec 2020 04:15 WIB

Siaga Merapi Rumah Zakat Terus Lakukan Aksi Kepedulian

Hingga saat ini, kondisi di pengungsian masih membutuhkan support.

Siaga Merapi, Rumah Zakat terus salurkan bantuan.
Foto: Rumah Zakat
Siaga Merapi, Rumah Zakat terus salurkan bantuan.

REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG -- Status Siaga (Level lll) pada aktivitas vulkanik Gunung Merapi belum diturunkan sejak tanggal 5 November 2020. Masyarakat di wilayah rawan bencana (KRB) III yang termasuk kelompok rentan serta sebagian hewan ternak diungsikan ke pos-pos pengungsian di desa masing-masing.

Hingga saat ini, kondisi di pengungsian masih membutuhkan support dari berbagai pihak.

Pemerintah daerah setempat mengapresiasi dan mengharap koordinasi dan komunikasi terus berjalan dengan baik pada seluruh elemen yang merespon Siaga Merapi.

Seperti pada Selasa (24/11) Rumah Zakat Action melakukan beberapa aksi.

Diantaranya giat pendirian mushola di Posko Utama Merapi Rescue Community (MRC) Kalasan, menjalin koordinasi dengan Pos Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) melakukan penyaluran bantuan baju layak pakai untuk anak-anak dan lansia di Pengungsian Glagaharjo.

Rumah Zakat Action dengan dua orang personelnya pada Selasa ini juga melakukan koordinasi dengan sekretariat pengungsian Glagaharjo, untuk rencana kegiatan psikososial pada akhir pekan ini.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement