Senin 07 Dec 2020 20:47 WIB

Ovo, Grab, dan Tokped Hadirkan Program Boom 12.12

Program Boom 12.12 mempercepat dan memajukan ekonomi digital Indonesia.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Fuji Pratiwi
Aplikasi dompet digital Ovo (Ilustrasi). Ovo bersama Grab dan Tokopedia (Tokped) berpartisipasi dalam merayakan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) dengan menggelar program Boom 12.12.
Foto: ovo.id
Aplikasi dompet digital Ovo (Ilustrasi). Ovo bersama Grab dan Tokopedia (Tokped) berpartisipasi dalam merayakan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) dengan menggelar program Boom 12.12.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ovo bersama Grab dan Tokopedia (Tokped) berpartisipasi dalam merayakan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas). Ketiganya memfasilitasi transaksi pembayaran yang mudah dan aman bagi penggunanya di berbagai toko daring dan luring. 

Head of Corporate Communications Ovo Harumi Supit mengatakan, Ovo menghadirkan program Belanja Ovo Mania (Boom) 12.12 yang dapat dinikmati pada 10 Desember hingga 12 Desember 2020. "Bersama dengan Grab dan Tokopedia, Ovo menawarkan berbagai promo menarik bagi para pengguna setia maupun yang pertama kali bertransaksi di masing-masing platform dengan menggunakan Ovo sebagai metode pembayaran," ujar Harumi dalam siaran pers di Jakarta, Senin (7/12).

Baca Juga

Harumi menyampaikan, program Boom 12.12 ini kembali menekankan kolaborasi strategis antara Ovo dengan Grab dan juga Tokopedia sebagai bagian dari ekosistem digital terbesar di Indonesia. Terlebih, di masa pandemi yang belum kunjung usai, tren digitalisasi di Indonesia semakin pesat seiring dengan perubahan perilaku masyarakat. 

Harumi mengatakan, kegiatan masyarakat kini telah beralih dari konvensional menuju daring, termasuk dalam melakukan transaksi untuk berbelanja guna menekan jumlah kasus Covid-19. Tidak hanya itu, dengan memanfaatkan pembayaran digital tentunya dapat meminimalisasi kontak langsung dengan orang sekitar dan mengurangi penggunaan uang kartal.

"Kami juga terus berupaya membantu pemerintah mendorong pertumbuhan tingkat inklusi keuangan," ucap dia.

Harumi mengatakan, program Boom 12.12 juga merupakan salah satu bentuk upaya dalam mendukung pemerintah melakukan percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), terutama mendukung kelompok usaha kecil dan menengah.

"Dengan strategi ekosistem terbuka, saat ini kami sudah memiliki sekitar satu juta rekanan merchant online dan offline di mana para pengguna bisa menikmati transaksi online yang aman dan nyaman," kata Harumi.

Director of Payment & Financial Services Grab Indonesia Anandhita Kasetra mengatakan, program Boom 12.12 juga bagian dari Grab dalam mempercepat dan memajukan ekonomi digital di Indonesia. Selain juga terus berkontribusi secara signifikan bagi perekonomian dan masyarakat. 

"Kami harap dengan gelaran promo Boom 12.12 dapat senantiasa memfasilitasi dan memudahkan akses untuk melengkapi kebutuhan para pengguna dari ketiga platform," kata Anadhita.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement