Selasa 08 Dec 2020 18:40 WIB

MTV Dedikasikan Hero of the Ages untuk Chadwick Boseman

Aktor Chadwick Boseman meninggal setelah berjuang melawan kanker usus besar.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Dalam file foto 29 Januari 2018 ini, Chadwick Boseman, seorang pemeran dalam Black Panther, berpose saat pemutaran perdana film tersebut di Los Angeles. Aktor Chadwick Boseman, yang memerankan ikon Black Jackie Robinson dan James Brown sebelum menemukan ketenaran sebagai Black Panther agung di alam semesta sinematik Marvel, telah meninggal karena kanker. Perwakilannya mengatakan Boseman meninggal Jumat, 28 Agustus 2020 di Los Angeles setelah empat tahun berjuang melawan kanker usus besar.
Foto: Chris Pizzello / Invision / AP
Dalam file foto 29 Januari 2018 ini, Chadwick Boseman, seorang pemeran dalam Black Panther, berpose saat pemutaran perdana film tersebut di Los Angeles. Aktor Chadwick Boseman, yang memerankan ikon Black Jackie Robinson dan James Brown sebelum menemukan ketenaran sebagai Black Panther agung di alam semesta sinematik Marvel, telah meninggal karena kanker. Perwakilannya mengatakan Boseman meninggal Jumat, 28 Agustus 2020 di Los Angeles setelah empat tahun berjuang melawan kanker usus besar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mendiang aktor Chadwick Boseman mendapatkan penghargaan anumerta Hero of the Ages di MTV Movie & TV Awards 2020, Ahad (6/12 malam). Bintang Black Panther itu juga dinilai merepresentasikan diri sebagai aktor yang teladan, baik di depan maupun di belakang layar.

Boseman meninggal pada Agustus lalu pada usia 43 tahun setelah empat tahun memerangi kanker usus besar. Penghargaan bagi Boseman turut diserahkan rekan mainnya di Avengers: Endgame, Robert Downey Jr dan Don Cheadle. Mereka masing-masing berperan sebagai Iron Man dan War Machine, dalam waralaba film yang dikembangkan dari buku komik.

Baca Juga

Keduanya sekaligus memuji mendiang Boseman, baik kiprah di industri hiburan maupun sebagai sosok pribadi. Menurut Downey Jr, ada sesuatu yang berbeda dan istimewa dari Boseman. Dia menganggap, Boseman benar-benar mewujudkan makna dari menjadi seorang pahlawan super. 

"Boseman paling heroik saat menjadi Chad. Saat itulah dia lebih besar dari siapa pun yang dia mainkan di layar,” kata Downey Jr, dilansir People, Senin (7/12).

Di mata Downey Jr, Boseman nukan hanya ikon di layar lebar dengan catatan box office luar biasa. Ia mengatakan, Boseman juga sosok yang akan selalu diingat penggemar.

"Saat Anda pertama kali melihatnya di layar atau memiliki kesempatan untuk bertemu dengannya secara langsung, energi dan intensitasnya tidak dapat disangkal," kata Downey Jr.

Sementara itu, Cheadle mengatakan, Boseman menarik penggemar baru dari setiap peran yang dia mainkan. Boseman disebut memiliki kekuatan luar biasa untuk menyatukan orang.

"Cara dia menjalani hidupnya menyatukan orang di belakang tujuan yang lebih tinggi, dan itu akan menjadi warisannya," tutur Cheadle.

Boseman dianggap sangat peduli sesama. Ia diketahui pernah mengunjungi anak-anak yang sedang berjuang melawan penyakit saat dirinya secara diam-diam juga sedang berusaha sembuh dari kanker.

Menurut Cheadle, selain jutaan jiwa yang dia sentuh, warisan Boseman akan tetap hidup dalam film yang dia buat sepanjang kariernya. Sejumlah peran legendaris yang ia mainkan, di antaranya Jackie Robinson dan Thurgood Marshall serta penampilannya yang luar biasa sebagai King T ' Challa dalam film Marvel 2018.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement