Sabtu 02 Jan 2021 06:12 WIB

Rumah Zakat dan PKK Beri Solusi Pemanfaatan Pekarangan Rumah

Pemanfaatan pekarangan selain meningkatkan ekonomi juga keasrian lingkungan

Relawan Rumah Zakat bersama anggota PKK dan kader Posyandu Dusun Boyot Desa Darmaji memberikan sosialisasi terkait pemanfaatan pekarangan.
Foto: Rumah Zakat
Relawan Rumah Zakat bersama anggota PKK dan kader Posyandu Dusun Boyot Desa Darmaji memberikan sosialisasi terkait pemanfaatan pekarangan.

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK TENGAH -- Relawan Rumah Zakat bersama anggota PKK dan kader Posyandu Dusun Boyot Desa Darmaji memberikan sosialisasi terkait pemanfaatan pekarangan.

Kegiatan sosialisai dilaksanakan di rumah Kepala Dusun Boyot Marzuki dan dihadiri oleh Kepala Desa, UPT Kecamatan Kopang, Sekertaris Kecamatan Kopang, PPL Darmaji, Penggerak Ekonomi Desa Darmaji, Babinsa, Ketua PKK dan para staf Desa Darmaji serta masyarakat sekitar.

Adniati Zaro selaku ketua TP PKK Desa Darmaji mengatakan hadirnya PKK merupakan salah satu prioritas program pokja III PKK khusunya bidang pangan dan merupakan gerakan yang sangat dirasakan manfaatnya.

”Sangat mungkin gerakan ini diterapkan di setiap pekarangan rumah masing-masing, apalagi dimasa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, dimana banyak masyarakat yang memanfaatkan waktu luangnya untuk bercocok tanam terutama di pekarangan sendiri,” kata Adniati.

L. Agus Rasihun selaku kepala desa Darmaji mengatakan selain memenuhi kebutuhan gizi keluarga, pemanfaatan pekarangan juga berdampak pada keasrian lingkungan.

“Pemanfaatan pekarangan di samping bertujuan untuk pemenuhan kebutuhan gizi keluarga serta peningkatan ekonomi keluarga namun juga berdampak pada keasrian lingkungan sehingga akan membuat kesehatan terjaga dan imun kita meningkat. Tapi semua itu bisa terlaksanan jika sudah dimulai dari diri sendiri dulu, memulai memanfatkan bahan sekitar sebagai media tanam seperti halnya limbah-limbah plastik yang tak terpakai,” kata Agus.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Rumah Zakat atas program yang sudah terlaksana di Desa Darmaji khusunya untuk kebun gizi. Selain itu, tahun 2021 dana desa untuk pemberdayaan akan semakin ditambah dan disinilah peran Relawan Rumah Zakat untuk merencanakan program-program apa yang akan diusulkan.

Akhir acara seluruh peserta melakukan praktek membuat media tanam dan cara menanam yang baik di pandu oleh PPL pendamping desa Darmaji.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement