REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Davide Calabria bermain di luar posisi aslinya saat memperkuat AC Milan menghadapi Juventus. Pesepak bola 24 tahun itu merupakan seorang bek kanan.
Namun kali ini, pelatih Milan, Stefano Pioli menempatkannya sebagai gelandang bertahan. Ia berdampingan dengan Franck Kessie.
"Saya sudah tidak bermain di posisi itu selama bertahun-tahun. Tetapi pada latihan pagi harinya (sebelum laga digelar), pelatih menunjukkan kepada saya bagaimana saya harus bergerak," kata Calabria kepada Sky, dikutip dari Football Italia.
Sosok kelahiran Brescia itu diminta mengawal pergerakan Aaron Ramsey dan Cristiano Ronaldo. Sehingga membebaskan Kessie dalam peran yang lebih ke dalam.