Sabtu 13 Feb 2021 00:15 WIB

Asal Kata Alquran Menurut Pakar Fiqih

Ada banyak pendapat yang berbeda-beda tentang asal kata dari lafadz Alquran.

Rep: Ali Yusuf/ Red: Andi Nur Aminah
Unsur penciptaan manusia menurut Alquran (ilustrasi)
Foto: republika
Unsur penciptaan manusia menurut Alquran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Alquran memiliki banyak penamaan selain Alquran sebagai kitab suci umat Islam. Pakar Fiqih Ustaz Ahmad Sarwat Lc. MA mengatakan, ada banyak pendapat yang berbeda-beda tentang asal kata dari lafadz Alquran. Meski demikian masing-masing tidak menghilangkan isi Alquran.

"Sebagian berpendapat bahwa lafadz Alquran itu merupakan bentukan mashdar dari fi’il madhi," katanya dalam bukunya Mengenal Alquran.

Baca Juga

Hal ini kata Ustaz Ahmad merupakan kebiasaan orang Arab yang dalam masalah gramatika bahasa, selalu mengaitkan nama dan istilah dengan akar katanya. Namun kata dia sebagian ulama ada yang berpendapat lafadz Alquran itu adalah nama asli dan bukan bentukan dari kata lain yang maksudnya tidak punya akar kata.

Pendapat pertama menyebutkan bahwa lafadz Alquran itu bentuk mashdar yang terbentuk dari fi’il madhi sebagai akar katanya. Namun mereka yang mengatakan demikian ternyata berbeda pendapat tentang akar katanya.