REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City dikabarkan lebih memilih menggelontorkan dana sebesar 150 juta poundsterling atau Rp 2,9 triliun untuk membeli Erling Haaland dibandingkan Harry kane. City harus bersaing dengan Manchester United untuk mendapatkan Kane yang dibanderol Tottenham seharga 150 juta pounds.
Spurs diyakini enggan menjual pemain bintangnya tersebut. Tapi hasrat Kane untuk memenangkan trofi membuka kemungkinan pemain internasional Inggris tersebut hengkang pada akhir musim ini.
Tapi, mantan bek City, Danny Mills, meyakini kalau City lebih memilih mengeluarkan uang sebesar itu untuk membeli Haaland dibandingkan Kane atau bahkan Kylian Mbappe.
Pemain internasional Norwegia itu melanjutkan keganasannya di depan gawang, usai mencetak golnya ke-18 di Liga Champions hanya dalam 13 penampilan. Selain itu, pemain berusia 20 tahun tersebut telah mengoleksi 25 gol dalam 24 pertandingan untuk Borussia Dortmund di semua kompetisi musim ini.
''Jika Anda akan mengeluarkan uang sebesar itu, saya akan membeli Erling Haaland. Saya menyaksikannya tadi malam dan dia sangat sensasional,'' ujar Mills dikutip dari Talksports, Jumat (19/2).
Menurut Mills, Haaland punya sesuatu yang berbeda dari Mbappe, walaupun bisa melakukan banyak hal yang sama. Mbappe memang punya kecepatan, trik, dan keahlian yang mumpuni. Tapi Haaland punya dua sampai tiga kali aset lebih banyak, khususnya dengan tubuhnya yang tinggi untuk unggul dalam duel udara.