Selasa 16 Mar 2021 19:10 WIB

Rumah Zakat Bantu Anak Penderita Lumpuh Otak

Bantuan tersebut akan digunakan untuk kebutuhan berobat dan keperluan sehari hari

Muhamad Fahri (11 tahun) yang menderita lumpuh otak mendapat bantuan dari Rumah Zakat.
Foto: Rumah Zakat
Muhamad Fahri (11 tahun) yang menderita lumpuh otak mendapat bantuan dari Rumah Zakat.

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Perasaan bahagia bercampur haru terlihat dari wajah Oseu ketika Relawan Rumah Zakat di Desa Berdaya Sindangsuka menyampaikan bantuan kesehatan untuk anaknya Muhamad Fahri (11 tahun) yang menderita lumpuh otak, Kamis (11/3).

Oseu selaku orang tua Muhamad Fahri tidak bisa berkata-kata saat menerima bantuan kesehatan. Bantuan tersebut adalah sisa dari total bantuan kesehatan yang didapat oleh Muhamad Fahri. Nantinya bantuan tersebut akan digunakan untuk kebutuhan berobat dan keperluan sehari hari Muhamaf Fahri.

Baca Juga

Penyaluran bankes ini disaksikan oleh Ajat Sudrajat sebagai ketua RW 01 Desa Sindangsuka, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut. "Terima kasih yang sadalam dalamnya kepada Rumah Zakat dan para donatur atas bantuannya, semoga Allah membalas kebaikan dengan balasan yang berlipat lipat," ungkap Oseu.

photo
Muhamad Fahri (11 tahun) yang menderita lumpuh otak mendapat bantuan dari Rumah Zakat. - (Rumah Zakat)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement