Jumat 19 Mar 2021 06:26 WIB

Menag: Bangun Optimisme Selesaikan Pandemi

Indonesia memiliki modal yang besar untuk mengakiri pandemi.

Rep: Imas Damayanti/ Red: Ani Nursalikah
Menag: Bangun Optimisme Selesaikan Pandemi. Yaqut Cholil Qoumas
Foto: Republika
Menag: Bangun Optimisme Selesaikan Pandemi. Yaqut Cholil Qoumas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyerukan kepada setiap umat beragama untuk senantiasa membangun optimisme dalam menyelesaikan pandemi Covid-19. Dia mengatakan Indonesia memiliki modal yang besar untuk mengakiri pandemi.

“Kita lakukan penguatan batin, dengan melakukan doa kebangsaan bagi semua elemen umat beragama. Sekaligus kita perlu membangun optimisme agar mampu melawan pandemi ini,” kata Menag dalam webinar dengan tema "Mengetuk Pintu Langit" di Museum Kebangkitan Nasional, Kamis malam (18/3).

Baca Juga

Menguatkan optimisme perlu dilakukan, kata dia, dengan menjalankan sejumlah upaya menanggulangi dan berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Seluruh umat beragama harus berkeyakinan Tuhan dapat menolong hamba-hamba-Nya.

Modal Indonesia sebagai negara yang hidup dalam keragaman merupakan anugerah yang senantiasa dijaga. Dia mengatakan Kemenag senantiasa menjalankan program-program untuk menjaga masyarakat yang rukun dengan memperhatikan sisi-sisi kemanusiaan. Sebab setiap agama senantiasa mengajarkan kepada umatnya untuk selalu bersikap moderat.

Selain Yaqut, acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah kalangan pejabat lainnya seperti Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Tak hanya itu, para tokoh lintas-agama pun hadir melalui video virtual dan memberikan imbauan kepada umat beragama agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan dan menguatkan doa mengakhiri pandemi.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement