REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City memperkenalkan tribun berdiri di Stadion Etihad. Area tersebut memiliki 5.620 kursi yang bisa dilipat sehingga memungkinkan fan City berdiri menyaksikan klubnya berlaga dari tribun.
Pihak the Citizens mengatakan, tribun tersebut akan menjadi yang terbesar di negara Ratu Elizabeth.
"Manchester City mengumumkan bahwa pekerjaan akan dimulai musim panas ini untuk memasang 5.620 kursi rel di tingkat bawah Stand Selatan Stadion Etihad, termasuk sudut Tenggara dan Barat Daya, untuk meningkatkan keselamatan pendukung, menggantikan kursi saat ini," demikian pernyataan klub dilansir Sky Sports, Rabu (24/3).
Menurut laporan Sports Grounds Safety Authority (SGSA), memasang penghalang di area tempat duduk mengurangi risiko keruntuhan penonton. SGSA menilai hal itu memiliki dampak positif pada keselamatan penonton.
Faktor keselamatan menjadi kewajiban setiap pemilik stadion pada tribun atas. Hal tersebut mengacu pada evaluasi Tragedi Hillsborough tahun 1989.