REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko menganggap laga kedua Piala Menpora melawan PSIS Semarang seperti berjuang mulai dari nol lagi. "Berdasarkan hasil gim pertama yang seri, itu bagi saya memulai dari nol lagi. Karena semua tim di grup ini sama poinnya," kata Igor, saat konferensi pers virtual menjelang laga kedua Piala Menpora, Rabu (24/3).
Pada laga perdana, Persikabo bermain imbang 1-1 melawan Arema FC dalam pertandingan yang digelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (21/3) petang.Klasemen sementara hasil laga perdana Grup A, seluruh tim, yakni Tira Persikabo, PSIS Semarang, Arema FC, dan Barito Putera sama-sama mengantongi satu poin atas hasil seri yang didapatkan.
Pada laga kedua Grup A Piala Menpora, Tira Persikabo dijadwalkan bertemu dengan PSIS Semarang di Stadion Manahan, Solo, Kamis (25/3) besok.
Sejauh ini, pelatih asal Belarusia itu mengaku tidak tahu persis peta kekuatan PSIS Semarang sehingga meminta bantuan asisten pelatih, yakni Coach Miftah untuk menganalisa dan menyiapkan strategi.