Kamis 25 Mar 2021 18:53 WIB

Penyebab Kebakaran Matraman Menurut Anies

Kebakaran di Matraman, Jaktim pada Kamis dini hari menewaskan 10 warga.

Rep: Febryan. A/ Red: Andri Saubani
Suasana kondisi rumah kontrakan usai terbakar di Pisangan Baru, Matraman, Jakarta, Kamis (25/3/2021). Kebakaran yang melanda empat rumah kontrakan itu menewaskan 10 orang.
Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Suasana kondisi rumah kontrakan usai terbakar di Pisangan Baru, Matraman, Jakarta, Kamis (25/3/2021). Kebakaran yang melanda empat rumah kontrakan itu menewaskan 10 orang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 10 warga menjadi korban meninggal kebakaran menghanguskan empat rumah petak di Jalan Pisangan Baru III RT 03/ RW 06 Matraman, Jakarta Timur, Kamis (25/3) dini hari WIB. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut, api berasal dari sebuah sepeda motor yang terparkir di gang rumah tersebut.

"Kali ini bukan (karena) listrik dan kompor gas. Kejadian di luar rumah ada sebuah motor yang terbakar yang kemudian menutup gang sempit," kata Anies di lokasi kejadian, Kamis (25/3).

Baca Juga

Kendati demikian, Anies menyebut, penyebab pasti kebakaran akan diselidiki pihak kepolisian. "Apa penyebabnya, pihak kepolisian yang akan mencari tahu," kata dia.

Berdasarkan pantauan Republika, gang menuju keempat rumah itu lebarnya sekitar 1,5 meter. Di sisi kiri gang ada tembok rumah yang menjulang setinggi 10 meter. Rumah petak yang terbakar berada di sisi kanan gang.