Kamis 29 Apr 2021 10:41 WIB

Pelatih Ungkap Persib Banyak Berkorban Ikut Piala Menpora

Dia menyebut banyak yang harus dikorbankan dalam turnamen ini.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih Tim Persib Roberts Rene Albert.
Foto: PERSIB OFFICIAL
Pelatih Tim Persib Roberts Rene Albert.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung membubarkan timnya untuk sementara setelah menyelesaikan Piala Menpora sebagai runner-up. Persib akan libur selama satu bulan ke depan.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts memaparkan kondisi  pemainnya setelah menyelesaikan turnamen. Dia menyebut banyak yang harus dikorbankan dalam turnamen ini.

"Kami tidak pernah meminta untuk turnamen ini, kami terpaksa untuk bermain di turnamen dan kami mengorbankan diri kami untuk bermain di turnamen ini dalam hal untuk mendapat izin liga," kata Robert, Rabu (28/4).

Robert menyebut pengorbanan pun tidak dilakukan oleh tim saja. Ada pengorbanan dari suporter yang rela menahan egonya untuk datang ke stadion.

"Apresiasi kepada panitia karena sudah mengorganisir turnamen untuk memberi kesempatan pada pihak kepolisian protokol kesehatan yang berlaku, melihat klub secara profesional mengikuti aturan dan suporter mendukung dengan tidak datang ke stadion," kata Robert.

Persib mengalami kesulitan sebelum turnamen dimulai dengan masa persiapan hanya dua pekan saja. Selama turnamen berlangsung pun, Persib hanya tinggal di dalam hotel dengan aktivitas yang terbatas.  

"Mereka tidak bisa melakukan apapun, tidak bisa melakukan recovery karena jarak antarpertandingan sangat padat, pemain bukan hanya kelelahan tapi mereka kehabisan tenaga," kata Robert.

Di laga final, Persib yang tidak pernah kalah akhirnya harus takluk dari Persija Jakarta. Persib yang kalah pun mendapatkan masalah lain setelah turnamen selesai, cedera pemain.

"Jadi saya tidak memikirkan apa yang pemain raih, yang lebih penting tidak ada cedera yang parah. Kecuali Aziz dia mengalami cedera di lututnya dan itu yang menjadi kekhawatiran terbesar saya," kata Robert.

Kini pemeriksaan menyeluruh pun dilakukan pada para pemainnya. Pelatih asal Belanda ini tidak ingin ada pemain yang cedera saat Liga 1 kembali.

"Saya tidak ingin ada pemain yang cedera dan ketika musim dimulai mereka tidak bisa berlatih karena turnamen ini, jadi tujuan turnamen ini juga menjadi salah. Ini adalah persiapan menuju liga," kata Robert.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement