REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- David Moyes menyatakan bisa lolos ke kompetisi Eropa akan jadi pencapaian luar biasa untuk West Ham musim ini. The Hammers akan menghadapi West Bromwich Albion, Kamis (2/5) dini hari. Moyes sadar, timnya masih punya peluang untuk bisa lolos ke Liga Europa, dengan jarak empat poin dari Liverpool di peringkat lima, atau setidaknya bisa main di kualifikasi UEFA Conference League.
''Kami punya peluang besar untuk ke kompetisi Eropa, dan itu akan jadi pencapaian luar biasa buat kami jika berhasil,'' ucap Moyes, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (19/5).
Ia mengatakan, pemainnya bekerja keras untuk bisa finis di liga dengan posisi setinggi mungkin. Apalagi, mantan pelatih Manchester United tersebut menyatakan, skuadnya telah mengalami perkembangan pesat sejak awal musim. Bahkan, West Ham sempat beberapa kali menempati empat besar, sebelum akhirnya digeser Chelsea.
Paling tidak, West Ham mesti terus menang untuk menjaga peluang jika Liverpool atau Tottenham terpeleset. Sehingga bisa masuk enam besar di akhir musim. Apalagi, Moyes menyebutkan kalau West Ham belum meraih prestasi terbaiknya di liga. Tapi, meskipun upayanya gagal, ia mengatakan ini sudah perkembangan yang bagus buat tim.
''Kami sudah sangat dekat dengan itu. Jadi itu memberi kalian ide dimana level permainan kami berada,'' ujar Moyes.