REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Martin Odegaard mengonfirmasi dirinya kembali ke Real Madrid jelang musim 2021/22. Ia optimistis tercantum dalam daftar pemain utama El Real.
Odegaard sebelumnya mempertimbangkan opsi pembelian permanen setelah menjalani masa peminjamannya di Arsenal sejak Januari lalu. Performa pemain berusia 22 tahun itu dianggap cocok dengan gaya bermain The Gunners.
Namun, Odegaard memutuskan kembali ke ibu kota Spanyol untuk memperjuangkan tempatnya di skuat utama setelah Carlo Ancelotti memutuskan melatih Real Madrid musim depan.
"Status saya saat ini adalah pemain Real Madrid dan saya akan kembali ke sana dalam sepekan," kata Odegaard seperti dilansir Football Espana, Kamis (24/6).
Gelandang berpaspor Norwegia itu sempat tersingkir ketika tidak mendapat jam terbang reguler selama Real Madrid ditangani Zinedine Zidane.
Namun dengan hadirnya pelatih baru, Odegaard merasa ada kesempatan yang terbuka bagi dirinya. Ia tidak khawatir dengan kehadiran gelandang senior seperti Luka Modric, Toni Kroos, dan Casemiro.
Saat ini Modric, Kroos, dan Casemiro sedang membela tim masing-masing dalam gelaran Euro 2020. Sementara, Odegaard sedang tidak sibuk karena negaranya tidak tampil di turnamen antarnegara Eropa tersebut.