REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Barcelona dikabarkan telah menawarkan pemutusan kontrak terhadap Miralem Pjanic dan Samuel Umtiti. Dalam tawaran tersebut, dua pemain itu bisa meninggalkan Blaugrana pada bursa transfer musim panas mendatang dengan status sebagai free transfer.
Dua pemain ini pun menjadi target teranyar manajemen Barcelona, di bawah kendali Joan Laporta, dalam melakukan bersih-bersih di tim utama Blaugrana. Sebelumnya, Barca telah melepas empat pemain sekaligus, termasuk dengan memutus kontrak gelandang asal Brasil, Matheus Fernandes.
Pemain-pemain tersebut, termasuk Pjanic dan Umtiti, disebut-sebut tidak akan masuk dalam skema permainan yang akan diusung pelatih Ronald Koeman pada musim depan. Karena itu, dua pemain tersebut mmenjadi target bersih-bersih manajemen Barcelona.
Tidak hanya itu, dari aspek finansial, kepergian pemain-pemain tersebut diharapkan bisa meringankan beban gaji pemain di neraca keuangan Barcelona. Pun dengan kemungkinan memberikan ruang di neraca keuangan Barcelona guna merekrut kembali Lionel Messi.
''Setelah melepas empat pemain, operasi ini sebenarnya baru dimulai oleh Barcelona. Manajemen klub bahkan sudah memberikan penawaran kepada Miralem Pjanic dan Samuel Umtiti untuk kemungkinan pemutusan kontrak,'' tulis laporan Mundo Deportivo, Ahad (4/7).
Baik Pjanic dan Umtiti pun kabarnya tidak akan disertakan dalam persiapan Barcelona menghadapi musim depan, yang akan dimulai pada pekan depan. Kendati begitu, dua pemain tersebut belum memberikan respon terkait penawaran Barcelona tersebut.
Kabarnya, Umtiti bersiap menolak tawaran tersebut dan memilih bertahan bersama Blaugrana. Saat ini, Pjanic masih terikat kontrak bersama Barcelona hingga 2024, sedangkan Umtiti masih memiliki durasi kontrak hingga 2023 bersama klub asal Katalan tersebut.
Dalam struktur gaji pemain di tim utama Barcelona, Pjanic dan Umtiti memang memiliki gaji yang cukup besar. Sementara Pjanic, yang didatangkan pada awal musim lalu, menerima gaji sebesar 8,4 juta euro per tahun, Umtiti diketahui menerima gaji sebesar 12 juta euro per tahun. Bahkan, gaji yang dikantongi Umtiti ini setara dengan gaji yang didapatkan Ousmane Dembele dari Barcelona.