REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Marcelo da Silva Junior mengaku bahagia, Carlo Ancelotti ke Real Madrid. Don Carlo menjadi suksesor Zinedine Zidane.
Pelatih asal Italia itu mengulangi kisah beberapa tahun lalu. Sebelumnya pada 2013 hingga 2015 Ancelotti pernah menangani Madrid.
"Kenyataannya, kami senang bekerja lagi dengan dia dan staffnya," kata Marcelo, dikutip dari Marca, Senin (12/7).
Ia belum bicara di level teknis. Ia menyukai pendekatan personal ala Ancelotti. Sang arsitek mampu mencairkan suasana. Menurut Marcelo, itu membuat suasana latihan terasa nyaman.
"Dia mengajari kami di setiap sesi latihan. Dia selalu berbicara," ujar bek kiri asal Brasil ini.
Para penggawa El Real sedang menyiapkan diri menuju musim berikutnya. Secara personal, Marcelo bakal menjalani suasana baru.
Ia sudah resmi menjadi kapten utama El Real. Jebolan akademi Fluminense itu menggantikan peran Sergio Ramos.
"Merupakan suatu kehormatan menjadi kapten klub terbaik dunia. Ada tanggung jawab yang sangat besar," tutur Marcelo.
Ia merasa beruntung menjadi bagian dari si putih. Menurutnya, tanpa mengemban ban kapten pun, setiap tahun ia merasakan antusiasme yang sama. Ia selalu bergairah menyambut tantangan di depan mata. Cuma kali ini terasa lebih spesial.
"Saya sangat menantikan untuk segera memulai musim ini," ujar Marcelo.
Para penggawa Real Madrid, belum semuanya hadir. Beberapa masih berlibur, setelah membela negara di panggung internasional.