Rabu 04 Aug 2021 20:03 WIB

LIB Tanggung Biaya Tes PCR Pemain Sebelum Laga Liga 1

Pelatih dan staf tim juga wajib menjalani tes usap PCR yang ditanggung LIB.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita
Foto: Dok Liga Indonesia Baru
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyatakan bakal menanggung biaya tes usap (swab test) PCR untuk para pemain sebelum bertanding selama Liga 1 musim 2021/22 berlangsung. Hal yang sama juga akan dilakukan untuk pelatih dan staf tim. 

Kasta tertinggi sepak bola nasional dijadwalkan akan berlangsung mulai 20 Agustus mendatang. Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita mengatakan, para pemain, pelatih, dan staf wajib negatif Covid-19 sebelum masuk ke hotel tempat tim menginap. 

Baca Juga

"Jadi setiap pertandingan, sebelumnya harus (tes) swab. Semua didukung LIB," katanya dalam konferensi pers daring pada Rabu (4/8) malam. 

Di satu sisi, LIB meminta para rombongan tim juga sudah dalam keadaan negatif virus corona sejak meninggalkan kota asal masing-masing. Hal ini dilakukan demi mencegah kemungkinan penyebaran virus dari lokasi kedatangan tim. 

Lukita menegaskan, protokol kesehatan merupakan hal wajib yang diterapkan selama Liga 1 berlangsung mulai Agustus hingga Maret mendatang. Sebab, LIB selaku operator liga merencanakan gelaran kompetisi tidak ditunda kembali. 

Pihaknya menjadwalkan pekan pertama Liga 1 akan digelar di Jakarta dan sebagian Jawa Barat serta Banten. Namun, LIB belum bisa mengumumkan jadwal pertandingan karena masih harus berkoordinasi dengan klub peserta. 

"Satu pekan sebelum kick-off atau 13 Agustus baru kami umumkan jadwalnya," ujar Lukita.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement