Jumat 03 Sep 2021 06:02 WIB

Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa, Spanyol Tumbang

Belgia, Inggris, dan Jerman memetik kemenangan, Italia imbang, dan Spanyol tumbang.

Logo Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Foto: DOK MLS
Logo Kualifikasi Piala Dunia 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah hasil berbeda diraih tim-tim unggulan pada kualifiksi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Beberapa tim memetik kemenangan, sementara lainnya hanya bermain imbang bahkan kalah.

Belgia secara meyakinkan memetik kemenangan 5-2 di kandang Estonia pada laga Grup I. Dua gol kemenangan Red Devils dicetak Romelu Lukaku. Jerman dan Inggris juga mengamankan kemenangan di grup masing-masing.

Baca Juga

Italia tak beruntung. Tampil dominan di kandang sendiri, Azzurri ditahan Bulgaria pada laga Grup C.

Namun nasib lebih buruk diderita Spanyol. Semifinalis Euro 2020 ini tumbang di kandang Swedia. Rekor apik tak terkalahkan dalam laga kualifikasi Piala Dunia sejak 1993 kini runtuh.

Berikut hasil kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa:

Georgia 0-1 Kosovo - Grup B

Liechtenstein 0-2 Jerman 

Estonia 2-5 Belgia - Grup E

Swedia 2-1 Spanyol - Grup B

Italia 1-1 Bulgaria - Grup C

Hungaria 0-4 Inggris - Grup I

Andorra 2-0 San Marino - Grup I

Polandia 4-1 Albania - Grup I

Republik Ceko 1-0 Belarus - Grup E 

Makedonia Utara 0-0 Armenia - Grup J 

Islandia 0-2 Rumania - Grup J

Lithuania 1-4 Irlandia Utara - Grup C

Baca juga : Masjid Istiqlal, Juru Bicara Islam Moderat

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement