Rabu 01 Dec 2021 20:35 WIB

Alan Shearer Miris Lihat Kondisi Newcastle United

emasuki pekan ke-14 Liga Inggris Newcastle United belum juga mengantongi kemenangan.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Pemain Norwich City Max Aarons (kiri) dan pemain Newcastle United Jonjo Shelvey berebut bola dalam pertandingan pekan ke-15 Liga Primer Inggris, di Stadion St. James akhir pekan kemarin.
Foto: Mike Egerton/PA via AP
Pemain Norwich City Max Aarons (kiri) dan pemain Newcastle United Jonjo Shelvey berebut bola dalam pertandingan pekan ke-15 Liga Primer Inggris, di Stadion St. James akhir pekan kemarin.

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE -- Legenda Newcastle United, Alan Shearer mengaku tidak yakin dengan mantan timnya untuk bisa bertahan di kompetisi Liga Primer Inggris musim depan. Itu mengingat, the Magpies belum juga tampil mengesankan.

"Saya tidak yakin Newcastle akan memiliki waktu cukup. Mereka sekarang melihat ke pertandingan melawan Burnley. Sekali lagi, Anda akan mendengar itu adalah partai yang harus dimenangkan," kata Shearer kepada Amazon Prime dilansir Sportsmole, Rabu (1/12).

Baca Juga

Hingga memasuki pekan ke-14 Liga Inggris Newcastle United belum juga mengantongi kemenangan. Tim asal Inggris yang berbasis di upon Tyne itu masih menjadi juru kunci.

Newcastle saat ini meraih angka tujuh dari tujuh kekalahan dan tujuh hasil imbang. Parahnya lagi Jonjo Shelvey dan kawan-kawan belum pernah menang sekalipun dengan laga terakhir melawan Norwich City berkesudahan imbang 1-1.

Rapor merah tersebut mengundang komentar dari eks penyerang andalan the Magpies medio 90-an akhir, Alan Shearer. Ia menyebut, tim besutan Eddie Howe harus terus berjuang dan bangkit dari rentetan hasil negatif.

"Sudah 14 pertandingan tanpa kemenangan dan semakin lama semakin sulit jadinya," sambung dia.

The Toon Army memang baru saja diakuisisi konsorsium asal Arab Saudi. Mereka diklaim bakal mendapat dana besar pada aktivitas jendela transfer musim dingin 2022 mendatang.

Namun sebelum momen tersebut berlangsung armada Eddie Howe perlu mendongkrak posisi mereka di dasar klasemen. Pun, mengemas kemenangan saat menjamu Burnley pada pekan ke-15 di St James' Park Stadium akhir pekan nanti.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement