Rabu 01 Dec 2021 22:32 WIB

Erick Thohir Heran Indonesia Tak Jadi Produsen Halal Utama

Erick berharap holding BUMN pangan mampu memberikan terobosan.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Fuji Pratiwi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, ketahanan pangan bersama ketahanan kesehatan dan energi menjadi kunci utama dalam kemandirian bangsa. 

Erick mengatakan upaya mewujudkan ketahanan pangan tentu memerlukan kerja sama banyak pihak, mulai dari BUMN, kementerian, lembaga, hingga Badan Pangan Nasional.

Baca Juga

"Kita sangat berdosa ketika kita diberikan amanah tapi tidak bisa ubah pola pikir kita jadi bangsa yang selalu impor," kata Erick konferensi industri gula terbesar di Indonesia, National Sugar Summit (NSS) 2021 di Jakarta, Rabu (1/12).

Erick bahkan tak habis pikir dengan posisi Indonesia yang tidak masuk sepuluh besar negara produsen halal. Padahal, kata Erick, Indonesia merupakan negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia. Hal berbeda dengan Brasil yang bahkan masuk masuk sepuluh besar sebagai produsen halal untuk kategori daging. Erick berharap holding BUMN pangan mampu memberikan terobosan terhadap industri pangan nasional.